Flag Counter

Flag Counter

Rank

"

Senin, 31 Maret 2014

Mobil Kiat Esemka SMK 2 Surakarta


Nah… inilah mobil fenomenal, Kiat
ESEMKA, hasil karya siswa SMK 2
Surakarta dan SMK Warga Surakarta
yang telah banyak menyita perhatian
publik dan politisi kita. Gaungnya
memang luar biasa, mulai dari
pembicaraan di warung kopi di
pinggir jalan hingga Istana Presiden
dan Gedung DPR. Mobil ini
berkapasitas 7 penumpang,
dilengkapi dengan power window, AC
dual zone, power steering, central
lock, sistem audio dengan CD, serta
sensor parkir. Di balik kesuksesan
mobil ini ternyata ada seseorang
yang bersahaja. Sukiyat namanya.
Dia lah sosok penting di balik
terciptanya mobil karya anak bangsa
ini. Kiat Esemka pun diambil dari
nama Sukiyat yang juga pemilik
bengkel Kiat Motor di Desa Mlese,
Kecamatan Ceper, Klaten, Jawa
Tengah. Ide pembuatan mobil Kiat
Esemka muncul pertengahan 2008
lalu. Bersama SMK Negeri I Trucuk,
Klaten, perakitan mobil terus
dilakukan secara bertahap hingga
akhirnya Sukiyat menggandeng 15
SMK di Jawa Tengah, Jawa Timur, dan
Jakarta untuk bersama merakit mobil
tersebut. Tujuan Sukiyat sederhana
saja. Ia ingin mendidik siswa SMK
agar mahir merakit mobil dan
nantinya bisa mandiri. Perjalanan
hidup Sukiyat menuju kesuksesan
saat ini ternyata juga banyak liku-
likunya. Maklum, ia adalah seorang
difabel atau penyandang cacat.
Namun, siapa sangka, meski fisiknya
terbatas, mantan tukang tambal ban
yang kini dijuluki Henry Ford dari
Klaten ini sukses memajukan mobil
nasional.

0 komentar

Posting Komentar